Kawani Luncurkan Sendi Farm Jembatani Petani Kota Bogor

Kawani Luncurkan Sendi Farm Jembatani Petani Kota Bogor

Smallest Font
Largest Font

Kota Bogor | Jurnalissatu.com - Sendi Fardiansyah Ketua Umum Paguyuban Kreatif Aktif Berwawasan dan Inovatif (Kawani) kembali adakan pertemuan bersama warga dalam acara ngariung petani.

Kali ini Sendi bertatap muka dengan penggiat petani Bogor Selatan di Arana Farm Bogor Nirwana Residence Kelurahan Mulyaharja, Kecamatan Bogor Selatan, Sabtu 25 Februari 2024.

"Hari ini, kami meluncurkan program Sendi farm untuk mendukung, mensukseskan bagaimana kelompok- kelompok tani masyarakat bukan hanya bisa berkebun, tapi bagaimana bisa menghasilkan secara produktif dan ekonomi," ujar Sendi.

Lebih lanjut Sendi mengatakan, memang selama ini kelompok tani sudah ada, cuman satu yang tidak ada, yakni modal, pembinaan dan pemasaran.

Sendi farm lebih kepada menjembatani antara produsen dan konsumen sekaligus bekerjasama, karena akan kebutuhan petani sangat tinggi sekali bukan hanya ke pasar tradisional tapi ke pasar modern asal kemasan nya bagus standarnya bagus itu bisa dijual bisa empat kali lipat harganya. 

"Jadi kita mengupayakan itu masyarakat yang bertani. Mudah mudahan bukan hanya sekedar hobi, tapi juga bisa menghasilkan secara ekonomi," terangnya.

Masih kata dia, apalgi menjelang bulan puasa dan lebaran harga komoditas akan melonjak. Alangkah baiknya memang apabila masyarakat dengan lahan terbatas punya tanaman unggulan yang mereka tanam yang menjadi andalan. Syukur-syukur selain untuk konsumsi pribadi dan bisa juga di jual.

"Makanya paguyuban kawani sendiri dari tahun 2023 telah melakukan lima kali bimtek, kita lanjutkan lagi di tahun 2024 kerjasama dengan kementerian pertanian. Fokus utamanya adalah bagaimana pertanian perkebunan dengan lahan terbatas," tutup Sendi.(redaksi)

Editors Team
Daisy Floren